Beranda Berita Utama Dukungan Kasad dan Ketua Umum Persit KCK Kepada Serda Manganang

Dukungan Kasad dan Ketua Umum Persit KCK Kepada Serda Manganang

373
0

Manado (Sulawesi Utara), MPI – ⁣Prajurit TNI Angkatan Darat, Sersan Dua Aprilia Santini Manganang mengidap Hipospadia yaitu kelainan pada sistem reproduksi yang baru diketahui setelah dilakukan pemeriksaan di Rumah Sakit Robert Wolter Mongisidi, Manado dan dilakukan tindak lanjut di RSPAD Gatot Soebroto.

Hasil dari pemeriksaan medis menunjukkan bahwa Serda Aprilia Manganang adalah Pria.⁣ ⁣ Pada Press Conference beberapa media beberapa waktu lalu di Mabesad Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Andika Perkasa menjelaskan bahwa kelainan ini sesungguhnya diderita sejak Manganang lahir namun karena keterbatasan ekonomi dan pendidikan orang tua permasalahan tersebut tidak mendapat tindak lanjut. ⁣

“Pemeriksaan lengkap kita lakukan di RSPAD dengan menggunakan fasilitas yang kami miliki, dan keluar hasil diagnosa Serda Aprilia Manganang menderita Hipospadia dan akan dilakukan 2 kali tahapan operasi korektif,” ungkap Kasad.⁣ ⁣ Corrective Surgery tahap pertama telah dilewati oleh Manganang, hal itu dilakukan tidak lepas dari dukungan para Tim Dokter RSPAD, orang tua, Jenderal TNI Andika Perkasa dan Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana. ⁣

Corrective Surgery tahap pertama telah dilewati oleh Manganang, hal itu dilakukan tidak lepas dari dukungan para Tim Dokter RSPAD, orang tua, Jenderal TNI Andika Perkasa dan Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana. ⁣ ⁣ “Brigjen TNI Tetty telah berada disini juga dan siap membantu untuk mempersiapkan perubahan administrasi data diri termasuk nama Serda Manganang sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujar Kasad.⁣

Dengan kondisi ini TNI Angkatan Darat akan mengevaluasi dan memberikan tugas yang pas untuk Serda Aprilia Manganang, “Semoga dengan apa yang dilakukan kepada Serda Manganang bisa menjadi seseorang yang memang ditakdirkan untuk dirinya,” ujar Kasad.⁣ ERSAN

Baca Juga :

Di Suntik Vaksin, Nurhidayah Ajak Masyarakat Sukseskan Vaksinasi Covid 19

Baca Juga :

Kasus Jamal Khashoggy Batu Ujian Hubungan Saudi Dengan Amerika

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini