JAKARTA (MELAYU POS INDONESIA) – Direktur Jenderal Perekretaapian, Zulfikri, dengan didampingi Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Jakarta-Banten, Rode Pauls Gagok Pudjiono meninjau Depo Cipinang yang telah siap untuk dioperasikan dalam waktu dekat.
Depo Cipinang ini nantinya akan menggantikan Depo Lokomotif Jatinegara sebagai tempat penyimpanan dan perawatan lokomotif KA saat ini, untuk selanjutnya akan digunakan untuk pembangunan jalur Double-Double Track (DDT).
Peninjauan ini untuk memastikan kesiapan peralatan dan perlengkapan depo agar saat beroperasi nanti benar benar bisa berfungsi dengan baik. Depo Cipinang sebagai sarana penunjang percepatan proyek pembangunan jalur dwi ganda (DDT) segmen Stasiun Manggarai – Stasiun Bekasi.
Depo ini nantinya akan berfungsi untuk pemeriksaan kereta api yang akan berangkat dari Jakarta ke berbagai daerah. Fasilitas depo ini juga menjadi salah satu sarana untuk memastikan kereta-kereta yang berangkat dari Jakarta dalam kondisi baik. Tentu ini akan berkolerasi untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan penumpang kereta api. Depo Cipinang juga dilengkapi fasilitas peristirahatan bagi masinis, kru, serta mekanis kereta api. [(Alexander)//Editor : Ersan]
Pengantin Pria Positif Corona Melangsungkan Pernikahan Di Tempat Karantina Wisma Atlet, Selengkapnya Klik Video Atau Link Berikut ini
Baca Juga :
Baca Juga :
dulu, ada fase gelap di sepakbola junior kita – *Demi Kepentingan Sesaat, Umur pun Dipalsu* Bagian 1